Rabu, 19 Agustus 2015

Pulpen Unik Sebagai Printer dan Scanner

Printer sudah menjadi alat cetak utama bagi pelaku bisnis baik di rumah ataupun di kantor, selain pelaku bisnis para pelajar pun memerlukan printer sebagai sarana untuk mencetak hasil pekerjaan mereka dari komputer. Selain printer pulpen menjadi sarana kita untuk menulis sehari-hari, pensil juga sering dipakai oleh beberapa orang dengan profesi tertentu. Bagaimana jika teknologi printer masa depan dapat menggabungkan printer dengan pulpen atau pensil? Keren bukan.


Setelah mengalami berbagai kendala dari printer saat ini apakah kita tetap ingin seperti ini? Tidak kah kita ingin berubah? Tentu saja. Perkembangan teknologi tidak pernah berhenti, para peneliti terus menciptakan kreasi yang inovatif sebagai sarana memudahkan kita di masa depan. Teknologi seperti apa untuk printer masa depan.

Secara tidak sengaja saat saya browsing tiba-tiba menemukan model printer yang menggunakan pulpen unik serta pulpen yang dapat melakukan ekstrak warna dari barang apa saja yang discan. Menarik bukan? Saya ingin membagikan 2 teknologi ini sebagai sarana printer dan alat tulis kita di masa depan. Teknologi printer di masa depan memiliki nama Pen Printer sedangkan untuk multicolor pen masih belum ada nama produk resminya tetapi saya melihat pulpen unik ini bakal menjadi teknologi masa depan kita.

Saya yakin untuk yang satu ini anda akan tercengang melihat desain dari printer ini. Printer ini diberi nama Pen Printer. Melihat namanya saja anda pasti bisa menebak apa maksudnya? Pulpen yang biasanya anda pakai sebagai alat tulis itu bisa digunakan sebagai cartridge dari printer inkjet. Keren bukan? Teknologi ini akan sangat meringankan biaya pembelian cartridge mengingat pulpen dipasaran tidak begitu mahal dan lagi sangat mudah untuk dipasang. Mari kita lihat desain dari printer ini seperti apa.

Desainer dari pen printer ini sangat inovatif dan kreatif. Menurut saya idenya sangat brilian yang menggunakan pulpen sebagai cartridge dan lagi bentuk printernya sangat kecil sehingga anda dapat membawa kemana saja dengan mudah. Entah teknologi ini kapan bisa menjadi terealisasi, pulpen yang akan dipakai mungkin bakal pulpen unik sehingga dapat dipakai sebagai alat tulis dan sebagai cartidge.

0 komentar

Posting Komentar